PENDAMPINGAN DAN PERKEMBANGAN ASPEK MORAL DAN EKONOMI ATAS KEBERADAAN INTERNET RESEARCH BAGI MASYARAKAT KOTA MEDAN

Maria Kristina Situmorang, Krista Surbakti, Jupianus Sitepu, Petriani Petriani, Agus Perdana

Abstract


Internet mempunyai manfaat yang cukup besar bagi masyarakat bukan hanya di Indonesia melainkan diseluruh dunia. Jaringan internet memberikan informasi tanpa batas. Namun lambat laun internet bukan lagi memberikan informasi bagi masyarakat tetapi internet menjadi sarana timbulnya masalah-masalah baru yang membuat masyarakat menjadi mudah mencari informasi yang kurang baik untuk dikonsumsi. Sebenarnya ulahnya adalah manusia itu sendiri yang menyebarkan situs-situs yang sifatnya tidak layak untuk dikonsumsi karena pengguna internet bukan hanya orang dewasa melainkan diseluruh kalangan mulai dari anak kecil, remaja, dewasa, sampai lanjut usia.

Idealnya internet merupakan salah satu media perwujudan hak asasi manusia untuk berkomunikasi dan memperoleh informasi yang dilaksanakan secara tertib dan bertanggung jawab  dengan pertimbangan moral, nilai-nilai agama, keamanan, dan ketertiban umum berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Pemerintah memfasilitasi pemanfaatan teknologi informasi dan transaksi elektronik serta melindungi kepentingan umum dari segala jenis gangguan sebagai akibat penyalahgunaan informasi elektronik yang mengganggu ketertiban umum sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. Untuk memberikan akses internet yang bersih dan nyaman dengan memberikan perlindungan kepada masyarakat serta memberikan dasar bagi Pemerintah dan masyarakat terhadap pemahaman situs internet bermuatan negatif dan peran bersama dalam penanganannya dan melindungi kepentingan umum dari konten internet yang berpotensi memberikan dampak negatif dan atau merugikan

Keywords


Keberadaan Internet, Moral, Ekonomi

Full Text:

PDF

References


Collins, Mallary M. Fontenelle, Don H. (1992). Mengubah Perilaku Siswa, terjemah:

Kathleen Sri Wardhani. Jakarta: Gunung Mulia.

Damayanti, Eka. Ahmad, Arifuddin. Bara, Ardias. (2020). Dampak Negatif Penggunaan

Gadget Berdasarkan Aspek Perkembangan Anak. Jurnal Martabat, 2 (1), 1-22.

Daeng, Intan Trivena Maria. Mewengkang, N. N. Kalesaran, Edmon R. (2017). Penggunaan

Smartphone Dalam Menunjang Aktivitas Perkuliahan Oleh Mahasiswa Fispol Unsrat Manado. Jurnal Acta Diurna, 6 (1), 2-5.

Dalillah. (2019). Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap Perilaku Sosial Siswa di SMA Darussalam Ciputat. Jakarta: Skripsi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, UIN Syarif

Hidayatullah.

Fatimatuzzahrok, Dewi. (2020). Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap Perkembangan

Perilaku Sosial Siswa Kelas V MI Mamba’ul Huda Ngabar Siman Ponorogo Tahun Pelajaran 2019/2020. Ponorogo : Skripsi Institut Agama Islam Negeri.

Ilahi, Muhammad Takdir. (2012). Revitalisasi Pendidikan Berbasis Moral. Yogyakarta: ArRuzz .

Maharani, Laila. (2014). Perkembangan Moral Pada Anak, KONSELI: Jurnal Bimbingan dan

Martono, Nanang. (2011). Sosiologi Perubahan Sosial: Perspektif Klasik, Modern,

Postmodern, dan Poskolonial. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Sudrajat, Ajat. (2010). Manusia dan Masalah Moralitas Dalam Perspektif Islam, Pidato

Ilmiah: Upacara Wisuda STAI Masjid Syuhada, 6.

Suryabrata, Sumadi. (2010). Metodologi Penelitian. Jakarta: Raja Grafindo Persada. 13

Tanyid, Maidiantius. (2014). Etika Dalam Pendidikan: Kajian Etis Tentang Krisis Moral

Berdampak Pada Pendidikan. Jurnal Jaffray, 12 (2), 237.

Utami, Hana. (2010). Teori dan Pengukuran Pengetahuan, Sikap dan Perilaku Manusia.

Yogyakarta: Nuha Medika.

Wijanarko, Jarot. Setiawati, Esther. (2016). Parenting Era Digital. Jakarta: Keluarga

Indonesia Bahagia


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional