MANALU, MICHAEL SUKAWAN, 1605030025 (2020) ANALISIS KESULITAN SISWA MENGHI TUNG LUAS DAN KELILING PADA BANGUN DATAR PERSEGI PANJANG DI KELAS IV SDN 101788 MARINDAL TAHUN AJARAN 2019/2020. Skripsi thesis, UNIVERSITAS QUALITY.
Text
COVER.pdf Available under License Creative Commons Attribution. Download (5MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Available under License Creative Commons Attribution. Download (5MB) |
|
Text
BAB I.pdf Available under License Creative Commons Attribution. Download (5MB) |
|
Text
BAB II.pdf Available under License Creative Commons Attribution. Download (5MB) |
|
Text
BAB III-V.pdf Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution. Download (5MB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Available under License Creative Commons Attribution. Download (5MB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kemampuan menghitung luas dan keliling pada bangun datar persegi panjang, apa kesulitan siswa dalam menghitung luas dan keliling bangun datar persegi panjang, serta untuk mengetahui faktor penyebab kesulitan yang dialami siswa dalam menghitung luas dan keliling bangun datar persegi panjang. Populasi berjumlah 25 siswa dan sekaligus sebagai sampel penelitian. Berdasarkan hasil tes penelitian diperoleh nilai kemampuan siswa menghitung luas dan keliling bangun datar persegi panjang di kelas IV SD Negeri 101788 Tahun Ajaran 2019/2020 dengan nilai rata-rata 58,08 masuk dalam kriteria tinggi, kesulitan siswa dalam mengerjakan soal pada materi luas dan keliling bangun datar persegi panjang ada 5 kesulitan yaitu kesulitan dalam pengerjaan soal yang satuannya berbeda, kesulitan dalam menggunakan operasi hitung perkalian, kesulitan dalam menggunakan operasi hitung penjumlahan, kesulitan pemahaman siswa terhadap rumus, serta kesulitan siswa dalam memahami apa yang diketahui dan ditanya dalam soal. Dan dari analisis persentase setiap aspek kesulitan yang telah dilakukan diperoleh kesulitan pada aspek luas 64% masuk dalam kriteria tinggi, kesulitan pada aspek keliling 64% atau masuk dalam kriteria tinggi, kesulitan pada apek soal yang satuan panjangnya sama 44% atau masuk dalam kriteria sedang, dan kesulitan pada apek soal yang satuan panjangnya berbeda 68% atau masuk dalam kriteria tinggi. Faktor-faktor penyebab kesulitan siswa menghitung luas dan keliling bangun datar persegi panjang di kelas IV SD Negeri 101788 Marindal Tahun Ajaran 2019/2020 adalah rasa malas/tak mau tau serta kurangnya keinginan mengulang kembali pelajaran matematika menghitung luas dan keliling pada bangun datar persegi panjang yang telah dijelaskan atau diajarkan gurunya dan kesulitan akan pemahamam setiap konsep dasar cara memecahkan permasalahan matematika.
Item Type: | Thesis/Skripsi (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Uncontrolled Keywords: | Area and Circumference, Flat Rectangular Build | ||||||||||||
Subjects: | 500 Natural Science and Mathematics > 510 Mathematics | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas KIP > Prodi Pendidikan Guru SD | ||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Department: | Pendidikan Guru Sekolah Dasar | ||||||||||||
Depositing User: | Friska Elsa Carolina | ||||||||||||
Date Deposited: | 15 Feb 2021 03:17 | ||||||||||||
Last Modified: | 15 Feb 2021 03:17 | ||||||||||||
URI: | http://portaluniversitasquality.ac.id:55555/id/eprint/1000 |
Actions (login required)
View Item |